Salah satu kekhawatiran utama dalam penyimpanan data adalah keamanan. Hal ini pula yang menjadi perhatian Imation Corporation yang Rabu (8/6/2011) meluncurkan Defender Collection, jajaran perangkat digital penyimpanan data yang bisa menjawab masalah keamanan tersebut.Ada 7 produk Defender Collection yang diluncurkan di Pisa Kafe, Menteng, Jakarta hari ini, meliputi 4 flash drive, 2 memori eksternal, dan 1 CD. Lain dengan produk biasanya, produk penyimpanan data Defender Collection dirancang untuk memiliki password hardware dan sistem perlindungan lain yang beragam sesuai tipe produknya.
Defender F200 Biometric Flashdrive salah satunya, memiliki biometric identification sekaligus sistem password. Pengguna bisa mengeset password kuat didukung dengan sidik jari sehingga memberi perlindungan ekstra, misalnya harus membuka 2 kunci untuk akses data.
Untuk flashdrive, ada pula Defender F50 Pivot Flash Drive, Defennder 100 Flash Drive dan Defender F150 Flash Drive. Semua anti air, menawarkan autentifikasi password yang kuat, namun belum dilengkapi fingerprint. Meski demikian, semua flash drive itu, termasuk Defender F 200 Biometric Flash Drive, bergaransi 5 tahun.
Sementara, produk harddisk eksternal meliputi Defender H100 External HDD dan Defender H200 Biometric External HDD. Keduanya bergaransi 5 tahun, namun hanya Defender H200 Biometric External HDD yang dilengkapi dengan fingerprint. Produk CD adalah Defender Printable Optical Media yang tersedia dalam CD-R, DVD-R dan BD-R.
Febrian P Budiputra, Corporate Account Manager Imation Indonesia, Febrian P Budiputra menuturkan, produk-produk itu utamanya ditujuan untuk korporat, tapi tak menutup kemungkinkan konsumen untuk memakainya. Bagi korporat, manajemen penggunaan perangkat ini bisa diatur dengan software yang bisa dibeli terpisah.
"Ada software-nya disebut Defender Collection Control Software untuk mengatur. Penggunannya nanti akan diatur oleh administrator di korporat," urai Febrian. Ia menambahkan, administrator juga bisa menentukan waktu kadaluarsa password. "Misal kita bisa berikan akses selama 2 hari. Kita tentukan expiration password-nya. Setelah 2 hari, device enggak bisa diakses lagi," kata Febrian.
Febrian mengatakan, perangkat penyimpanan data ini bisa dipakai di seluruh PC dengan sistem operasi apa saja. Menurutnya, banyak perusahaan di Indonesia yang tertarik dengan perangkat ini, bahkan sudah ada yang menggunakannya. Untuk Defender F200 Biometric Flash Drive, harganya berkisar 25-150 dollar AS sesuai kapasitas. Sementara, untuk harddisk eksternal H200 Biometric External HDD, harganya sekitar 330 dollar AS.
Sumber:kompas.com
0 comments:
Post a Comment