Cloud NetApp semakin serius di cloud. Bukan hanya bersiap dari sisi teknologi, vendor storage ini juga datang dengan konsultan khusus cloud.
Dengan pertumbuhan bisnis sebesar 150% di segmen cloud, tak heran jika NetApp berniat serius mendukung perkembangan infrastruktur cloud di negeri ini. NetApp, sebut Steven Law (Country Manager for Indonesia & the Philippines), saat ini menyokong sistem storage dalam dua proyek besar cloud di Indonesia. Namun Steven tidak memaparkan lebih lanjut mengenai kedua proyek tersebut.
Selain terus melakukan penetrasi pasar dengan menyediakan produk-produk yang cloud-ready, NetApp pun menyiapkan layanan konsultasi cloud dan virtualisasi. Banyak perusahaan yang ingin mengimplementasikan cloud tetapi bingung dalam perencanaannya. “Kami ingin membantu pengguna membuat roadmap cloud yang terbaik untuk mereka,” kata Steven.
Untuk mendorong lebih kuat inisiatif cloud ke mainstream, NetApp juga menjalin kerjasama dengan Cisco dan VMware. Ketiganya menawarkan solusi cloud mulai dari harga US$ 150 ribu. NetApp sendiri sudah sejak jauh-jauh hari membesut konsep infrastruktur yang efisien dan fleksibel.
Bagaimana dengan biaya jasa konsultasinya? “Mulai US$ 25 ribu,” jawab Steven seraya menambahkan bahwa tenaga konsultan cloud saat ini masih harus didatangkan dari luar Indonesia.
Namun untuk solusi storage, NetApp kini sudah menyediakan tenaga ahli berbasis lokal. Ketersediaan SDM berbasis lokal juga menjadi salah satu highlight NetApp di tahun 2012. "Saat ini kami sudah memiliki Enterprise Service Manager dan Field Support Manager," jelas Steven Law.
Sumber:infokomputer.com
0 comments:
Post a Comment